Tips Menyerang Menggunakan Hog dan Healer kali ini admin Jagat Clash of Clans informasikan untuk anda, dimana untuk mendapatkan loot yang maksimal kalian bisa menggunakan cara ini, yaitu menyerang dengan menggunakan Hog dan Healer. Kenapa saya merekomendasikan dengan cara ini, karena admin telah melakukannya dan dengan cepat loot gold, elixir maupun DE terisi penuh.
Baca juga informasi: TH 8 War Base Anti Dragon, Hogs dan GoWiPe
Komposisi Pasukan Hog dan Healer (HoHe)
- Untuk maksimal kapasitas pasukan 220 yaitu TH 9 dan 220 untuk TH 8 komposisinya sebagai berikut:
- Hog : 18 ((rekomendasi Hog lvl 4 atau 5) untuk TH 8
- Hog : 22 (rekomendasi Hog lvl 4 atau 5) untuk TH 9
- Healer : 4 (rekomendasi Healer lvl 4)
- Barbarian King dan Queen Archer
- Wall Braker : 4
- Sisanya, Barbarian, Archer dan Goblin komposisinya sama banyaknya
- Healing Spell : 3 Rage Spell : 1 dan sisanya bawa racun atau haste
Cara Menyerang dengan Hog dan Healer
- Persiapan semua pasukan sudah ready, pertama turunkan goblin untuk cek apakah Clan Castle lawan ada isinya, kalau ada bisa dimatikan dulu dengan racun, karena kalau isinya Wizard atau Naga sepertinya akan gagal misi menyerang, karena Hog akan habis dibantai Naga atau Wizard.
- Setelah aman dari Clan Castle lawan baru keluarkan Hog dan Healer secara bersamaan, tunggu kedua troop tersebut menghancurkan base lawan, jangan lupa jatuhkan healing ke healer dan hog ketika healer terkena serangan air defense.
- Jatuhkan rage spell atau haste spell untuk mempercepat serangan.
- Setelah base lawan mulai rata sebagian, keluarkan queen archer dan barbarian king untuk menyapu bersih base lawan.
- Turunkan Goblin, archer dan Barbarian untuk ngeloot.
- Sepertinya anda berhasil melakukan serangan dengan Hog dan Healer, untuk memperlancar bisa kalian lakukan secara berulang dengan cara tersebut.
Demikianlah informasi mengenai Tips Menyerang Menggunakan Hog dan Healer. Nantikan update tips coc lainnya. Selamat bermain.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar